Khasiat Tomat Untuk Menghilangkan Jerawat

Post oleh : kang ombar | Rilis : 7:23 PM | Series :
Buah tomat adalah buah yang mengandung banyak vitamin dan bermanfaat untuk mengurangi jerawat bahkan menghilangkan bekas jerawat. Tetapi sebelumnya kita akan bahasa sedikit tentang Tomat dan vitamin yang terkandung dalam tomat. 

Tomat yang dikenal memiliki kandungan lycopene yang sangat tinggi, yaitu zat anti oksidan yang sangat bagus untuk pencegahan kanker terutama kanker prostat. Lycopene juga dipercaya mampu melindungi tubuh dari penyakit cardiovascular, diabetes, menambah kesuburan pada pria, dan membantu tubuh anda tetap lincah, awet muda, dan lebih sehat.
Khasiat Tomat Untuk Jerawat

Vitamin penting dalam Tomat lainnya adalah Vitamin C. Berdasarkan penelitian, kandungan Vitamin C pada tomat ternyata lebih tinggi dari yang terkandung pada buah jeruk. Seperti yang kita tahu bahwa Vitamin C merupakan zat penting yang sangat diperlukan oleh tubuh karena mampu menambah kekebalan tubuh, melawan infeksi dan merupakan antioksidan yang sangat powerfull. 

Berbeda dengan Lycopene yang tidak larut dalam air, Vitamin C merupakan zat yang larut dalam air sehingga tidak akan menjadi racun yang mematikan bagi tubuh karena kelebihannya akan dibuang bersama urine.

Nah itulah sekilas tentang Tomat, sekarang kita kembalikan ke topik, yaitu bagaimana menggunakan Tomat untuk mengatasi atau mengurangi jerawat atau menghilangkan bekas jerawat.  Dimana sebelumnya, kita juga sudah membahas bagaimana menghilangkan jerawat dengan menggunakan Lidah Buaya anda bisa baca dipostigan sebelumnya. Saat ini Cara Hidup Sehat akan mencoba memberikan tips bagaiman tomat itu bisa mengurangi jerawat tersebut, Berikut ini Point-point nya.

1. Beli tomat, usahakan agak besar
2. Belah tomat menjadi dua bagian
3. Lalu usapkan atau oles kedua belahan tomat tersebut kedalam wajah
4. Pastikan tomat tersebut hampir habis, atau secukup yang anda mau.
5. Pastikan olesan tersebut merata kebagain yang berjerawat
6. Setelah siap, diamkan kira-kira kurang lebih dari satu jam
7. Lakukan secara rutin setiap Pagi atau baru bangun dan Malam hari atau mau tidur

7 Point tersebut, adalah tips dari Cara Hidup Sehat, jika anda menemukan cara lain untuk menghilangkan jerawat dengan Tomat, silahkan tinggalkan komentar anda, dengan senang kami akan publish komentar anda disini. Semoga Khasita tomat untuk jerawat ini berguna untuk anda dan anda berhasil melakukannya. Terima Kasih.

google+

linkedin